Manfaat Yoga Prenatal Untuk Ibu Hamil
Pernahkah kamu mendengar kata prenatal yoga atau yang lebih akrab disebut dengan yoga hamil? Sesuai dengan namanya, jenis yoga yang satu ini memang diperuntukkan untuk mereka yang sedang memasuki fase kehamilan.
Namun perlu kamu ketahui dimasa awal melakukan yoga ini kamu akan mengalami kesulitan karena belum terbiasa dan beraptasi dengan gerakan ini.
Namun tenang saja, kalian tak perlu berburu-buru untuk melakukan gerakan yang satu ini, lakukan saja dengan perlahan tanpa harus terburu-buru dan kamu dapat memutar chord sewu kuto sebagai penenang suasana.
Satu hal yang perlu kamu pahami dalam menjalani olahraga yang satu ini adalah, yoga berpusat pada kenyaman kalian dalam menjalankannya.
Lantas, apa sih manfaat melakukan yoga prenatal untu ibu yang sedang hamil? Penasaran? yuk simak penjelasan berikut ini.
Manfaat Yoga Prenatal Untuk Ibu Hamil
1. Membantu tubuh untuk tetap sehat, kuat, dan aktif
Manfaat pertama yang akan kalian dapatkan saat rutin melakukan prenatal yoga saat dalam masa kehamilan yakno membantu tubuh agar tetap dalam keadaan yang sehat, kuat, serta aktif.
Kalian perlu tahu bahwa, ketika kalian masuk masuk masa fase kehamilan, tubuh akan mengalami perubahan yang cukup drastic, baik itu dari segi fisik, hormonal, ataupun emosional.
Hormon seperti estrogen, progesteron, prolaktin, relaxin, dan oksitosin meningkat tajam dan mengubah tubuh Anda. Berlatih prenatal yoga bisa membantu Anda untuk bisa beradaptasi secara konsisten terhadap perubahan tubuh Anda.
Nah, ketika mengandung selama Sembilan bulan lamanya, tubuh bunda akan membawa beban yang cukup berat dan untuk mengatasinya diperlukan banyak gerak untuk membuat tubuh kalian terasa rileks.
2. Belajar teknik pernapasan lebih baik
Manfaat berikutnya yang akan kalian dapatkan ketika menjalani menjalani prenatal yoga adalah dapat membantu membuat pernafasan menjadi lebih baik.
Mengapa teknik pernapasan sangat penting di kala Anda berbadan dua? Berlatih teknik pernapasan akan memberikan efek baik tak hanya bagi fisik namun juga bagi mental Anda.
Di masa kehamilan, sering kali perubahan hormon yang terjadi tidak hanya mempengaruhi diri Anda secara fisik namun juga membuat emosi atau mood Anda naik turun tanpa alasan. Atau, Anda merasakan kekhawatiran yang berlebihan dan terkadang membuat pasangan Anda kebingungan.
Bila Anda bisa bernapas lebih baik, hal ini bisa membantu Anda mengontrol emosi selama kehamilan. Dengan prenatal yoga, berlatih teknik pernapasan juga akan meningkatkan kualitas napas Anda dan memaksimalkan asupan oksigen yang Anda bagi dengan sang jabang bayi selama kehamilan.
Tak hanya itu saja, dalam proses kelahiran bayi, bernapas yang baik akan membantu Anda mengurangi atau mengontrol rasa sakit selama proses kontraksi. Istilah yang sering saya gunakan: “Napas adalah sahabat terbaik saat melahirkan”
3. Membantu meningkatkan keseimbangan tubuh dan mengurangi sakit pinggang
Tak hanya mampu membuat pernafasan menjadi lebih baik, ternyata manfaat lain yang akan dirasakan buat kalian para ibu hamil ketika melakukan prenatal yoga adalah dapat membantu meningkatkan keseimbangan tubuh serta membantu mengurangi penyakit pinggang.
4. Melatih diri dan mempersiapkan area pinggul untuk proses melahirkan
Tak hanya mampu mengatasi masalah pinggang dikala mengandung, ternyata prenal yoga juga dapat membantu melatih persiapan tubuh untuk kelancaran proses kelahiran nantinya.
Beberapa postur seperti squat atau jongkok, biasanya dilatih berulang kali untuk membantu membuka area pinggul dan pelvis.
Tak hanya latihan fisik, sering kali juga ada penggabungan persiapan mental, misalkan berlatih cara-cara memadukan napas dengan postur dan mengontrol rasa sakit saat proses kontraksi. Hal ini tentu sangat bermanfaat untuk persiapan melahirkan secara normal.
5. Membantu relaksasi dan melatih diri lebih mudah beristirahat
Manfaat berikutnya yang juga akan kalian rasakan ketika rutin melakukan prenatal yoga ketika sedang menjalani masa kehamilan yakni membantu untuk melatih tubuh menjadi lebih mudah beristirahat.
Ketika berada dimasa kehamilan, tubuh akan cenderung mengalami cemas yang berkepanjangan. Intuisi sebagai calon Ibu membuat kalian tak bisa berhenti memikirkan perkembangan bayi Anda, persiapan melahirkan, atau bahkan semudah memilih makanan bernutrisi pun menjadi kekhawatiran.
Selain membuat Anda was-was dan tak nyaman, perasaan cemas ini bisa menyebabkan Anda sering sulit tidur. Tak hanya rasa cemas, saat memasuki trimester ketiga kehamilan Anda, sulitnya memilih posisi tidur juga bisa menjadi penyebab utama insomnia datang.
Karenanya, rutin melakukan prenatal yoga juga dapat membuat tubuh serta pikiran terasa lebih tenang dan juga rileks ketika rasa cemas tersebut tiba-tiba muncul.
Gerakan yoga yang satu ini juga akan dapat menghindarkan kalian dari gejala insomnia karena pikiran akan menjadi lebih tenang sehingga lebih mudah untuk tidur.
6. Menjalin ikatan mendalam dengan jabang bayi
Tak hanya membuat tubuh menjadi lebih rileks, prenatal yoga juga akan membantu kalian untuk menjalin hubungan yang lebih baik dengan calon bayi kalian.
Sesekali, kalian dapat mengajak bayi untuk berbincang dan melakukan pergerakan secara bersama-sama agar bayi merasa lebih nyaman didalam rahim.
Nah,setelah kamu membaca artikel yoga diatas,kamu juga bisa membaca sekilas profil tentang Kenny Austin,selamat membaca ya.
Leave a Comment